Makotis Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC Mendapat Kunjungan dari TK Ki Hajar Dewantara

    Makotis Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC Mendapat Kunjungan dari TK Ki Hajar Dewantara

    Nunukan, - Makotis Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC mendapat kunjungan dari TK Ki Hajar Dewantara.https://nunukan.indonesiasatu.co.id/

    Kedatangan TK Ki Hajar Dewantara pada Selasa (16/01/2024) itu, mendapat sambutan hangat dari pihak Satgas.

    Antusias anak-anak tersebut bertambah ceria ketika mereka bisa berdekatan langsung dengan prajurit Satgas Yonarhanud 8/MBC.

    Pelatih outing class Serda Wahyu mengatakan terdapat beberapa pembekalan yang ia sampaikan pada anak-anak tersebut.

    Salah satunya, adalah soal pengenalan tugas dan profesi seorang prajurit TNI.

    "Kita juga berikan pengenalan tentang tugas-tugas Satgas Yonarhanud 8/MBC, " kata Wahyu. Selasa (16/01/2024).

    Selain pengenalan tugas Satgas, edukasi soal kesehatan pun tak lepas disampaikan oleh dirinya pada anak-anak tersebut.

    Serda Wahyu berharap, adanya beberapa pembekalan itu nantinya dapat meningkatkan wawasan anak-anak TK Ki Hajar Dewantara tersebut.

    "Sehingga, mereka mendapat gambaran tentang profesi TNI, juga sebagai motivasi bagi anak-anak dalam mengenal cita-cita, " pungkasnya. PenArh8


    SRITI
    Setia, Berani, Berhasil

    Journalis

    Journalis

    Artikel Sebelumnya

    Satgas Pamtas Yonarhanud 8/MBC Gagalkan...

    Artikel Berikutnya

    Satgas Yonarhanud 8/MBC Sampaikan Penyuluhan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Latih Siswa SMP N 1 Nunukan, Raih Juara Umum PBB Volume 3 Sekabupaten Nunukan
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad

    Ikuti Kami